Pages

Jumat, 26 September 2014

Hasil Sementara Devisi Utama Persis Solo - PSPS 0 - 3 Group K

Hasil dan Klasemen Grup K
PS Bangka 2-2 PSGC
PSPS         3-0 Persis


Klub          P    W    D     L     SG    Poin
PS Bangka 5    2     2     1     8-6    8
Persis        5    2     1     2    11-10   7
PSPS          5    2     1     2     9-9    7
PSGC         5    1     2     2     8-11   5

Nasib Persis Solo belum memastikan diri lolos ke babak 8 besar. Lantaran pada laga tandang ke Pekanbaru (20/9) kemarin, Persis kemasukan 3 gol tanpa balas oleh tuan rumah PSPS Pekanbaru. Gol PSPS diborong oleh Indra Kahfi di menit ke 10, 89, dan 91.

 
Meski kalah telak, pelatih Persis Widyantoro optimistis peluang Persis Solo untuk lolos ke delapan besar masih sangat besar. Terlebih lagi timnya akan bermain di laga home menjamu PS Bangka 28 September mendatang.


Menjelang laga melawan PS Bangka, Minggu (28/9/2014) malam mendatang, Persis sedikit diuntungkan dengan penundaan jadwal laga terakhir babak 16 besar, dari 24 September menjadi 28 September.
Mundur selama sepakan itu menjadikan para penggawa Laskar Sambernyawa memiliki waktu lebih panjang untuk memulihkan kondisi.

Meski memiliki waktu cukup panjang untuk mempersiapkan laga pamungkas, Persis Solo masih terkendala lapangan tempat berlatih. Pasalnya, Stadion Sriwedari dan Stadion Manahan digunakan sebagai venue kejuaraan terjun payung 38th World Military Parachuting Championship.

Dengan kondisi itu, semua tim yang menghuni grup K masih punya kesempatan lolos. PS Bangka memucaki klasemen dengan 8 poin, disusul Persis 7 poin dan PSPS juga 7 poin. Sedangkan PSGC Ciamis meski 5 poin namun juga masih ada kesempatan lolos.

0 komentar:

Posting Komentar